Selasa, 27 Oktober 2009

DAFTAR ISI Buku Babad Misteri Kabut Caringin Kurung

DAFTAR ISI Buku Babad Misteri Kabut Caringin Kurung

DAFTAR ISI
Buku Babad Misteri Kabut Caringin Kurung

Faridhal Attros Al Kindhy Asy'ari


DAFTAR ISI ..................................................................................... I
PENGANTAR DARI EDITOR.......................................................... XI
SAMBUTAN..................................................................................... XXV

PENDAHULUAN ............................................................................. 1
1. MANUSIA BUNCANG: NENEK MOYANG MANUSIA PURBA .. 11
MANUSIA KUYANG DAN GUBANG: .............................. 15
2. AWAL DINASTI CARINGIN KURUNG ........................................ 19
ASAL PARA PENDATANG ............................................. 21
3. PROFIL MANUSIA YAKSA.......................................................... 27
4. KAUM PENDATANG TIBA DI CARINGIN KURUNG ................. 35
PENDUDUK ASLI ---------------------------------------------------- 37
5. BAHASA KARAN DAN AKSARA DARUNG ................................. 39
RAGAM BAHASA SANSEKERTA ................................... 41
KAMUS SINGKAT BAHASA KARAN - INDONESIA --------- 43
PERCAKAPAN SEDERHANA DALAM BAHASA KARAN -- 48
6. KAMUS SINGKAT BAHASA INDONESIA - KARAN ................... 49
7. RANGGANG MENJADI ATAYURA CARINGIN KURUNG ........ 63
8. AGAMA DAN KEPERCAYAAN AWAL DI BUMI PERSADA
NUSANTARA ............................................................................. 69
KEPERCAYAAN PENDUDUK CARINGIN KURUNG---------- 74
JUMLAH PARA DEWATA............................................... 76
9. AWAL KESAKTIAN DINASTI CARINGIN KURUNG .................. 79
TAPA BRATA DI BUKIT LAWANGA ................................ 83
10. SILSILAH KETURUNAN CARINGIN KURUNG ...................... 85
KERAJAAN DANGKURA DI PULAU KRAKATAU .......... 89
ILMU WARISAN ATAYURA BUNGKALAN...................... 93
11. SILSILAH KELUARGA ATAYURA JAYA CAKRA ....................... 95
PROFIL GUSTI ATAYURA JAYA CAKRA ---------------------- 96
PROFIL NYIMAS DEWI ARUMATA AN ------------------- 98
KESAKTIAN PUTRA PUTRI ATAYURA JAYA CAKRA ------ 99
KESAKTIAN LAINNYA ................................................... 101
PROFIL CAMPURA CAKRA NAGARA ------------------------- 101
PROFIL CAMPURA JIPA ANGGADA --------------------------- 102
PROFIL CAMPURA SAKA WASKITA -------------------------- 103
GAMBARAN BUKIT LAWANGA..................................... 104
LELAKI MISTERIUS DI WUWUNGAN ISTANA ............. 105
PROFIL NYIMAS DEWI LARASSATI --------------------------- 106
PROFIL NYIMAS DEWI ANGGISTA ---------------------------- 108
LIMA PENDEKAR DARI PUNCAK MANIK ..................... 110
12. PEMERINTAHAN CARINGIN KURUNG ................................. 113
PANGLIMA KERAJAAN -------------------------------------------- 115
BATAS KEKUASAAN ATAYURA JAYA CAKRA .............. 117
13. DENDAM PARA PENYAMUN.................................................... 119
14. UPAYA PEMBUNUHAN GUSTI ATAYURA JAYA CAKRA......... 125
15. TEROR KI GAMAR ................................................................... 137
16. TAPA BRATA DI BUKIT LAWANGA........................................... 161
17. KI GAMAR MENYUSUN PEMBALASAN ................................. 169
18. KELUARGA EYANG SANGGA BUANA SAKTI......................... 173
AJI GEMBALA PAKSI ..................................................... 174
19. TIPU DAYA KI GAMAR .............................................................. 179
ILMU-ILMU EYANG SANGGA BUANA SAKTI ................ 186
20. LULUS UJIAN TAPABRATA...................................................... 189
MISTERI ARUMATA AN .......................................... 190
21. SILSILAH MPU WIRA SENA ..................................................... 193
KERIS NAGA SASRA .................................................... 194
22. JENIS-JENIS SENJATA PUSAKA DAN MUSTIKA .................. 199
BENDA-BENDA PUSAKA JENIS BATU: ----------------------- 200
BENDA-BENDA PUSAKA JENIS KAYU: ----------------------- 201
BENDA-BENDA MUSTIKA DARI TUMBUHAN: --------------- 202
BENDA-BENDA MUSTIKA DARI HEWAN: -------------------- 202
23. JENIS-JENIS PUSAKA KUJANG ............................................. 205
PUSAKA KUJANG LANGKUNG---------------------------------- 205
KUJANGNYA PARA LELAKI ........................................... 207
PUSAKA KUJANG BIRANG --------------------------------------- 208
KUJANGNYA PARA LELAKI: .......................................... 209
PUSAKA KUJANG DARANG-------------------------------------- 209
PEMBUAT PUSAKA KUJANG ....................................... 211
24. PEMELIHARAAN BENDA-BENDA PUSAKA ........................... 213
1. GRANTANGAN UNTUK JENIS PUSAKA KUJANG: ----- 214
MAKNA HEMBUSAN ..................................................... 215
2. BATUNGALAN UNTUK JENIS PUSAKA KUJANG: ----- 215
MINTALAH KEPADA ALLAH SAJA ................................. 216
3. RAM UNTUK JENIS-JENIS PUSAKA KUJANG: 218
ANASIR JAHAT ............................................................. 218
4. SANJANGANTA UNTUK JENIS PUSAKA KUJANG: --- 219
MAKANAN KESUKAAN PARA RAJA ............................. 220
PENGERTIAN SANJANGANTA (SESAJI / SUGUHAN) . 222
25. SENJATA PUSAKA KANCAL .................................................... 225
KERIS GUNTAWANG ----------------------------------------------- 225
KERIS BANUNG ------------------------------------------------------ 229
KERIS RAMUNG ----------------------------------------------------- 230
PEMBUAT KERIS PERTAMA KALI ................................ 232
SENJATA-SENJATA PUSAKA KERIS GANTAWING -------- 234
KERIS GANTAWING - KERIS PEMIKAT ........................ 235
KERIS RANAWING. ------------------------------------------------- 235
KERIS COM ........................................................ 236
26. PROSES PEMBUATAN SENJATA KUJANG ........................... 239
PROSES PEMBUATAN PUSAKA KERIS ---------------------- 241
KERIS DENGAN UNSUR SEMESTA ALAM ................... 242
KERIS BERTUAH DAN LARANGAN ............................. 244
KERIS MANIFESTASI KEINDAHAN SANG MPU .......... 245
KEUTAMAAN UNSUR-UNSUR SEMESTA ALAM .......... 246
SARANTAMANG (WARANGKA - SERANGKA) KERIS ----- 247
SARANTAMANG UNTUK KERIS GUNTAWANG ------------- 247
SARANTAMANG UNTUK KERIS BANUNG -------------------- 249
SARANTAMANG UNTUK KERIS RAMUNG ------------------- 249
GABUNGAN SARANTAMANG ...................................... 250
27. BERLATIH SEBELUM BERTEMPUR ..................................... 253
28. RAPAT KELUARGA ISTANA CARINGIN KURUNG ................ 259
29. KERAGUAN EYANG SANGGA BUANA SAKTI ........................ 275
30. CINTA TAK BISA DILARANG .................................................... 281
SEKILAS MADA SETRA DAN BUKIT HALIMUN ............ 285
31. RINDUNYA MUNTALA KALAYAN ............................................. 289
32. ADA RASA INGIN TAHU ............................................................ 295
33. PANDANGAN PERTAMA DI TENGAH RIMBA........................ 305
34. DUA SEJOLI DAN EMPAT SINAR MERAH.............................. 315
35. ADU DOMBA KI GAMAR .......................................................... 333
36. PERANG TANDING DUA KELUARGA ..................................... 343
PERANG TANDING IKUTAN ......................................... 345
TANAH LAPANG TEMPAT BERLAGA DAN POHON ANEH 347
PENONTON.................................................................. 347
37. BANTUAN TIDAK TERDUGA .................................................. 351
SEPASANG CAHAYA ..................................................... 359
38. TRAGEDI SAUDARA KEMBAR PERTAMA ............................. 363
PEMISAHAN SAUDARA KEMBAR ................................ 364
NENEK MOYANG CIUNG WANARA DAN LUTUNG KASARUNG 374
39. PERDAMAIAN ........................................................................... 377
SEMUANYA TEMAN ...................................................... 378
GAMARAH .................................................................... 385
40. RAHASIA GUSTI ARUMATA AN......................................... 391
MELAHIRKAN SENDIRI ................................................ 394
41. SILSILAH KETURUNAN CAMPURA RAKA GANDITA ........... 397
ARUMATA CARINGIN KURUNG ................................... 398
42. PERSAINGAN DUA SAUDARA ................................................. 401
43. KEKACAUAN AKIBAT FITNAH KI KANJALANG ..................... 421
PENGUBURAN MAYAT ................................................. 433
44. HALABAD: MUSYAWARAH BESAR ......................................... 473
GALANG KARA: 15 SAKA / 93 M ................................... 474
HASIL HALABAD ........................................................... 477
45. MENGAMUKNYA UTUSAN KERAJAAN CANGGALU ............ 479
46. MADA SETRA, CAMPURA SAKTI PENGELANA ..................... 497
47. GADIS CANTIK KERAJAAN TAMBUJALA .............................. 511
48. PERJANJIAN DENGAN SILUMAN ULAR HITAM.................... 521
49. CINTA BERSEMI DI BUKIT HALIMUN .................................... 537
PENCULIK DEWI ANGGISTA ........................................ 539
50. HURU-HARA DI HARI PERNIKAHAN ...................................... 553
UPACARA SANGKABALANG ........................................ 556
KETERANGAN SINGKAT TENTANG KAUM SILUMAN . 558
MANFAAT POHON SECANG ........................................ 576
51. KISAH KASIH TANPA RESTU .................................................. 579
52. KETURUNAN CAMPURA URBAYA......................................... 585
53. KETURUNAN CAMPURA JIPA ANGGADA ............................. 587
54. KETURUNAN NYIMAS DEWI LARASSATI .............................. 589
55. KETURUNAN CAMPURA SAKA WASKITA .............................. 590
NENEK MOYANG WALI SONGO .................................. 590
56. KETURUNAN NYIMAS DEWI ANGGISTA .............................. 592
GURU SPIRITUAL PURNAWARMAN ........................... 593
57. KUTUKAN SILUMAN ULAR HITAM ........................................ 595
TAHUN KELAHIRAN DEWI RANGKITA ........................ 602
58. SAUDARA KEMBAR DEMPET................................................. 609
TAHUN LAHIR BAYI KEMBAR SIAM ............................. 610
ILMU NGERAGA SUKMA ............................................... 627
59. IRI DAN DENGKI DIANTARA SAUDARA.................................. 637
PECAHNYA KELUARGA CARINGIN KURUNG ............. 645
60. TRAGEDI NYI BLORONG ....................................................... 649
AWAL ILMU PELET ....................................................... 656
MENGAPA MENJADI ULAR .......................................... 661
NYI BLORONG DAN PESUGIHAN ............................... 664
61. AWAL MUASAL PESUGIHAN.................................................... 667
62. JENIS-JENIS PESUGIHAN ...................................................... 673
63. PESUGIHAN PAGUNG (TUYUL) ............................................. 677
64. TANYA JAWAB PESUGIHAN PAGUNG.................................... 707
65. PESUGIHAN BANGGUL (BABI NGEPET).............................. 733
PESUGIHAN BANGGUL DI ABAD-ABAD TERAHIR...... 746
66. TANYA JAWAB PESUGIHAN BANGGUL ................................. 749
67. TEROR SILUMAN MACAN....................................................... 767
68. KERAJAAN BALATUKA ............................................................ 783
MEMERINTAH 300 TAHUN........................................... 791
69. REUNI DUA KELUARGA .......................................................... 797
70. HILANGNYA SEDAH RENGGANA ........................................... 805
71. KETIDAK BERDAYAAN KELUARGA SAKA WASKITA ............ 811
DI DALAM SEBUAH LOBANG ----------------------------------- 815
72. KEMBALINYA SI ANAK HILANG .............................................. 823
73. TAKLUKNYA KERAJAAN BALATUKA ..................................... 833
SENJATA KUJANG ........................................................ 838
74. KISAH SANGHYANG KUJANGA.............................................. 855
75. PEROMBAKKAN BANGUNAN ISTANA................................... 865
76. IKRAR BRASATA KAMALUNG ................................................. 869
77. PEMBAGIAN WILAYAH ............................................................. 875
WILAYAH BOGORRANG............................................... 875
WILAYAH KETURUNAN CAMPURA CAKRA NAGARA ---- 876
WILAYAH KETURUNAN CAMPURA JIPA ANGGADA ------ 881
78. KISAH LAMA YANG DIUNGKIT ............................................... 885
WILAYAH KETURUNAN CAMPURA SAKA WASKITA ----- 895
WILAYAH KETURUNAN NYIMAS DEWI LARASSATI ------ 898
WILAYAH KETURUNAN NYIMAS DEWI ANGGISTA-------- 900
CIKAL BAKAL MAJAPAHIT ........................................... 904
RIWAYAT RAMBANGAN................................................ 908
79. TILEMNYA ATAYURA JAYA CAKRA .......................................... 911
80. ATAYURA SILIWANGI: ATAYURA SEDAH RENGGANA.......... 915
GELAR ATAYURA (PRABU) BANTANG SILIWANGI ...... 916
SEDAH RENGGANA MENJADI ATAYURA GANAKA-------- 919
KISAH RINCI PASUKAN PASUNDAN ........................... 922
NAMA KERAJAAN PAJAJARAN ................................... 925
81. PENDIRIAN CANDI CANGKUANG .......................................... 927
KELANJUTAN PEMBANGUNAN CANDI ....................... 930
SILUMAN PENJAGA SETU ........................................... 937
82. KANJANG KAMPULA PASUKAN PASUNDAN DAN SUNDA .. 939
LASKAR PASUNDAN .................................................... 942
KEPALA KAMBING HITAM............................................. 950
BURUNG PERDAMAIAN............................................... 952
SEKILAS PUSAKA KUJANG .......................................... 954
PRANGGATAYAN .......................................................... 956
KANJANG KAMPULA, TAHUN 136 SAKA / 214 MASEHI 966
83. SRI BADUGA MAHARAJA ........................................................ 969
KETURUNAN ATAYURA WASTU KANCANA ----------------- 970
CIKAL BAKAL BAHASA SUNDA .................................... 972
KETURUNAN ATAYURA DANGGA KAMANDAKA ----------- 977
KETURUNAN SURA WISESA ------------------------------------ 979
KETURUNAN WARKA SENA ------------------------------------- 980
PEREBUTAN KEKUASAAN ........................................... 982
KETURUNAN SINDU MARTANA --------------------------------- 983
DUA PRABU SILIWANGI .............................................. 984
84. SILSILAH KERAJAAN LUNGGAI ............................................. 987
85. KERAJAAN LUNGGAI DI JAMAN MULAWARMAN ................. 993
86. PUNAHNYA KERAJAAN LUNGGAI.......................................... 999
SUKU DAYAK ................................................................ 1002
BELUM BERSUAMI / ISTRI ........................................... 1009
87. HILANGNYA RATILI .................................................................. 1011
88. KERAJAAN TARUMANEGARA................................................. 1019
89. SILSILAH RAJA PURNAWARMAN............................................ 1025
90. KISAH ASMARA PANGERAN JAYA RANGKALA ...................... 1029
91. PATIH KERAJAAN TARUMANEGARA ..................................... 1047
92. PEMBERONTAKAN KAUM SAUDAGAR................................. 1063
93. PERANG SAMANGKAR PERTAMA ......................................... 1081
94. KISAH KI JALASUTRA .............................................................. 1111
95. AKRABNYA KI BANDRANAYA DENGAN PUTRA MAHKOTA . 1125
96. SISA-SISA PASUKAN RAMANGGAS ....................................... 1135
97. SANG PUTRA MAHKOTA BELAJAR ILMU GAIB ................... 1153
98. MIMPI SANG RATU .................................................................. 1173
99. PRASASTI RAJA PURNAWARMAN ......................................... 1183
100. KI JALASUTRA, SANG PENERUS ILMU ............................. 1201
101. PERJALANAN HIDUP KI BANDRANAYA ............................... 1223
102. KI BARJALAWA MURKA ......................................................... 1245
103. MUNCULNYA MAKHLUK CAMBA RAMBUNG ..................... 1251
104. ORANG TUA KANDUNG NYI RANJALI ................................. 1265
105. PERPISAHAN NYI RANJALI ................................................... 1275
106. PERTEMUAN BANDRANAYA DENGAN DUA TOKOH
MISTERIUS ............................................................................... 1281
107. PENGHIANATAN KI SAMBAKALA ......................................... 1293
108. KEMATIAN YANG SIA-SIA ...................................................... 1313
109. HANCURNYA KERAJAAN TARUMANEGARA ....................... 1329
110. SERANGAN AKHIR KE ISTANA ............................................. 1347

EPILOG ........................................................................................... 1375
INDEX .............................................................................................. 1379 Selengkapnya...

Sejarah Peradaban Manusia Indonesia di awal Abad Masehi


PENGANTAR DARI EDITOR:
Buku Babad Misteri Kabut Caringin Kurung
Faridhal Attros Al Kindhy Asy'ari

INI ADALAH BUKU LUAR BIASA! Betapa tidak? Buku ini menceritakan sejarah Indonesia dalam rentang 9 abad mulai dari abad 4 Sebelum Masehi (SM) sampai abad ke 5 Masehi. Sampai saat ini, tidak ada referensi yang jelas tentang kondisi kehidupan masyarakat Indonesia pada waktu itu, kecuali catatan yang tidak lengkap tentang kerajaan tertua di Indonesia yaitu Kerajaan Tarumanegara di Jawa Barat dan Kutai di Kalimantan Timur. Buku Babad Misteri Kabut Caringin Kurung ini memang menceritakan nenek moyang dari dua kerajaan tadi, dalam a bahasa yang sangat-sangat mudah dipahami. Sehingga tidak heran bila ada yang menyebutnya sebagai novel sejarah.

Bila Buku Negara Kertagama tulisan Mpu Tantular dianggap sebagai sumber sejarah Kerajaan Majapahit pada abad 12 – 13 Masehi, maka buku ini lebih dari itu. Buku Babad Misteri Kabut Caringin Kurung, tulisan PENULIS (Faridhal Attros Al Kindhy Asy'ari) ini menceritakan kehidupan yang lebih kuno lagi. Bahkan rencananya, setelah buku ini, akan diterbitkan buku-buku lainnya yang mengungkapkan sejarah atau kehidupan bangsa ini sampai para periode terakhir, termasuk era penjajahan Belanda dan Jepang.

Dalam buku Babad Misteri Kabut Caringin Kurung ini kita bisa mengetahui banyak hal yang sebelumnya tidak kita ketahui, misalnya:

1. Nenek moyang bangsa kita ternyata berasal dari keturunan Manusia Yaksa (yang bisa dianggap sebagai penduduk asli Nusantara) yang kemudian melakukan perkawinan dengan
keturunan India dan Cina. Dalam buku ini diceritakan postur tubuh dari manusia Yaksa, perilaku dan kehidupan sehari-sehari mereka. Manusia Yaksa ini sudah berada di Nusantara sejak 10.000 tahun sebelum tahun Saka. Bahkan diceritakan juga kehidupan manusia purba sekitar sejuta tahun yang lalu, Manusia Buncang, yang berperilaku mirip hewan. Siapa yang bisa menceritakan tentang manusia purba kita?

2. Sebelum Kerajaan Tarumanegara ataupun Kutai berkuasa di Nusantara ini ada kerajaan besar lain, yaitu Kerajaan Caringin Kurung yang berada di Puncak Manik, Gunung Handalus (yang sekarang dikenal sebagai Gunung Salak, Bogor). Inilah nenek moyang dari bangsa Indonesia. Karena ternyata Raja Mulawarman dari Kerajaan Lunggai (sekarang disebut Kutai)
adalah keturunan dari Raja Caringin Kurung ke – 4 dan dia adalah mertua dari Raja Purnawarman dari Tarumanegara. Era Kerajaan Caringin Kurung ini merentang sejak Raja Caringin Kurung ke-I sampai XIII, dari abad 4 sebelum Masehi sampai abad 2 sesudah Masehi. Ini ada periode terlama suatu dinasti berkuasa, yaitu selama 6 abad atau 600 tahun, karena baik Dinasti Majapahit, ataupun Mataram tidak pernah berkuasa secara efektif lebih dari 2 abad. Atas dasar ini keyakinan yang dipercaya saat ini yang mengatakan orang Jawa lebih tua dari orang Sunda adalah tidak benar, karena terbukti nenek moyang orang Jawa justru berasal dari Bogor, Jawa Barat.

3. Buku ini mengungkapkan bahwa pada masa awal abad Masehi, nenek moyang kita sudah mempunyai bahasa baca tulis, yaitu Bahasa Karan dengan Huruf Darung. Bahkan kamus singkat Bahasa Karan – Indonesia juga disertakan dalam Buku Babad Misteri Kabut Caringin Kurung ini, untuk memberikan gambaran kepada kita tentang Bahasa Karan ini seperti apa, termasuk abjad Aksara Darung-nya. Huruf atau Aksara Darung benar-benar asli Indonesia dan dalam perkembangan selanjutnya saling mempengaruhi dengan Huruf Palawa. Sehingga tidak heran banyak ahli sejarah bingung membaca prasasti kuno yang ada, karena tulisannya bukan hanya berhuruf Palawa tetapi juga berhuruf Darung yang tidak dikenal oleh para ahli sejarah. Struktur
Bahasa Karan sendiri sama dan mirip dengan struktur Bahasa Indonesia sekarang ini. Ini sesuatu yang wajar karena bahasa Indonesia memang merupakan metamorfosis dari Bahasa Karan. Melalui Buku ini, dimana kamus Terjemahan Bahasa Karan dan Indonesia disertakan, terbuka kemungkinan untuk menghidupkan kembali Bahasa Karan sehingga bisa digunakan dalam percakapan sehari-hari saat ini.

4. Ternyata Agama Hindu justru berkembang di Indonesia terlebih dulu, sebelum kemudian menyebar meluas di India. Pada abad ke 4 – 5 Masehi, baik di era Kerajaan Tarumanegara ataupun Kerajaan Lunggai, dimana rajanya merupakan pemeluk Agama Syiwa yang fanatik, ternyata hewan sapi waktu itu belum menjadi mahluk yang sakral seperti sekarang ini oleh pemeluk Agama Hindu, karena mereka justru melakukan kurban dengan ratusan sapi. Walaupun demikian Raja-raja Caringin Kurung tetap saja berpegang kepada keyakinan nenek moyangnya yaitu mempercayai Animisme yang percaya kepada kekuatan alam makrokosmos maupun mikrokosmos.

5. Buku ini menceritakan pula tentang kehebatan dan kesaktian nenek moyang kita, termasuk awal muasalnya suatu ilmu. Bukan hanya itu, bahkan nama ilmu dari masing-masing tokohpun diuraikan dengan sangat jelas. Termasuk misalnya tentang legenda Ratu Galuh yang bisa terbang mendatar seperti tokoh Superman dalam dongeng budaya Barat, ataupun kehebatan Prabu Sedah Renggana (yang kemudian dikenal sebagai Prabu Siliwangi) yang dalam usia 9 tahun telah mampu menaklukan Raja Siluman Harimau. Atau Prabu Langgatamaran yang dengan sangat mudahnya mampu mengalahkan tokoh jahat dari Timur Tengah. Belum lagi tentang asal mulanya Ilmu Santet dan siapa tokoh utamanya.

6. Dalam buku ini silsilah para raja-raja ditulis dengan sangat rinci. Sesuatu yang bahkan dalam buku sejarah resmi sekalipun tidak ada dan tidak bisa lakukan. Bahkan tahun lahir, ataupun masa pemerintahan siapa dari tahun berapa sampai berapa. Ini memang buku sejarah, sehingga silsilah nenek moyang Raja Kutai di Kalimantan Timur bisa dilacak sampai ke era Kerajaan Caringin Kurung di Jawa Barat dalam rentang waktu 100 – 200 tahun sebelumnya.

7. Sesuatu yang semula dianggap dongeng rakyat, ternyata berasal dari kejadian yang sebenarnya dan bisa diketahui dengan sangat jelas dan lengkap. Kisah Nyi Blorong, misalnya selama ini dianggap hanya dongeng semata. Dalam buku ini dijelaskan bahwa Nyi Blorong adalah sebutan untuk Nyimas Dewi Anggatari, anak dari Nyimas Dewi Rangkita (yang dikenal sebagai Ratu Galuh), anak dari Nyimas Dewi Anggista, putri bungsu dari Raja Caringin Kurung ke-XI, Prabu Jaya Cakra. Bukan hanya itu, buku ini mengungkapkan secara rinci kehidupan dari sejak kecil sampai mengapa dia kemudian dikenal sebagai Nyi Blorong yang mampu memberikan kekayaan atau pesugihan ngipri. Jadi kisahkisah tentang Nyi Blorong yang dikenal saat ini, misalnya disebutkan dia adalah anak dari Nyi Roro Kidul, adalah suatu kebohongan yang nyata.

8. Buku ini juga menceritakan uraian yang sangat rinci tentang Pusaka Keris dan Kujang. Mulai dari jenis-jenisnya, proses pembuatannya, serta tuah dari masing-masing pusaka. Bahkan ahli keris di jaman sekarang ini sekalipun tidak akan tahu asal muasalnya keris ataupun pusaka lainnya, termasuk misalnya siapa yang pertama kali membuatnya.

9. Tidak itu saja. Buku ini juga menceritakan siapa nenek moyang dari suatu daerah atau kota, termasuk nama kunonya kota tersebut. Sehingga kita yang berasal dari suatu daerah dengan sangat mudah akan mengetahui siapa sebenarnya nenek moyang kita dan berasal dari mana. Misalnya nama kota Bogor dulunya bernama Boggorang, yang berarti tempat pertemuan dalam Bahasa Karan. Siapa yang tahu bahwa nama kuno dari Tangerang adalah Magapata. Atau Kalabah sebagai nama kuno dari Serang? Atau siapa yang tahu nama Gunung Merapi di Jawa Tengah pada awal abad Masehi? Gunung Klangi!!

10. Yang luar biasa, siapa yang bisa memberikan gambar dari masing-masing tokoh utama sejarah selain di buku ini. Termasuk gambaran seperti apa Istana Caringin Kurung atau Istana Tarumanegara. Atau seperti apa gambaran tokoh Ki Sambakala, Patih penghianat yang iri dan benci kepada Patih Ki Badranaya, yang turut serta menghancurkan Kerajaan Tarumanegara.

11. Dan banyak lagi hal lainnya, tetapi lebih dari itu semuanya, buku ini sangat enak dibaca dan menarik. Seluruh kehidupan manusia diceritakan dengan sempurna, mulai dari kisah cinta, kebencian, harapan, putus asa, ketabahan, misteri dan lainnya. Bahkan banyak dijumpai kisah cinta dramatis yang tidak kalah atau bahkan lebih seru dari kisah klasik yang selama ini dikenal seperti Romeo and Juliet, misalnya. Dijamin anda tidak ingin berhenti sampai seluruh seribu halaman dan lebih ini bisa dibaca sekaligus.

BUKU INI MEMANG MENARIK, karena ditulis oleh PENULIS, seorang tokoh utama spiritualisme Islam. Hanya atas dasar latar belakang keilmuan penulis sajalah, buku ini bisa direalisasikan. Tetapi justru karena itulah buku ini menjadi sangat menarik. Selain hasil tulisannya, proses penulisan bukunya sendiri merupakan suatu kisah yang sangat menarik untuk diceritakan. Buku sejarah pada umumnya ditulis berdasarkan bukti-bukti yang ada. Mungkin dari peninggalan atau tanda-tanda yang dijumpai, atau berdasar catatan-catatan yang kemudian di interpretasikan. Interpretasi atau pandangan subyektif penulis sejarah menjadi penting karena seringkali bukti-bukti yang ada tidaklah runtun ataupun lengkap. Contohnya dalam kasus penentuan lokasi Kerajaan Tarumanegara berdasar prasasti yang ditemukan. Hanya saja karena jumlah prasastinya banyak ditemukan di banyak tempat maka para ahli sejarah mengalami kebingungan dalam menetapkan lokasi kerajaan. Padahal pada kenyataannya Raja Purnawarman memang membuat banyak prasasti di batas-batas kerajaannya serta tempat-tempat penting lainnya. Kerajaannya sendiri berada di sekitar Ciaruteun Ilir, disekitar Ciampea - Bogor.

Lain dengan metoda yang digunakan para ahli sejarah, penulis buku ini, menggunakan pendekatan yang sangat berbeda sekali. Penulis “memanggil” pelaku sejarah dan memintanya bercerita tentang apa yang sesungguhnya terjadi. Tentu saja dalam beberapa kasus, misalnya kisah tentang seseorang sewaktu masih kecil yang tentu dia tidak ingat apa yang terjadi, maka dalam hal ini si ibunyalah yang diminta untuk menceritakan apa yang terjadi dengan anaknya tadi. Kemudian penulis menceritakan ulang kepada kami yang langsung kami ketik di komputer. Penulisan sejarah dengan menggunakan pendekatan ini tentulah sangat akurat, karena sumbernya berasal dari data primer, bukan data sekunder, yaitu dari si pelakunya sendiri. Bukankah tidak ada yang lebih mengetahui apa yang sesungguhnya terjadi, selain tentunya mereka yang mengalami kejadiannya itu sendiri? Permasalahannya adalah siapa yang mampu memanggil si pelaku sejarah, padahal si tokoh sejarah berada di jaman yang lain, yang bisa saja jaraknya ribuan tahun yang lalu. Selain tentunya juga berada di lokasi yang lain, yang jaraknya bisa saja ribuan kilometer terpisahnya.

Disinilah keunggulan penulis. Sebagai seorang tokoh utama spiritualisme Islam, penulis menguasai dengan sangat baik seluruh ilmu-ilmu yang berlandaskan ajaran dan tuntunan Agama Islam, yang tertulis di dalam Al Qur’anul Kariim. Penulisan sejarah seperti ini bukanlah semacam seminar dimana para ahli sejarah diundang dari berbagai negara, tetapi lebih merupakan seminar yang dihadiri oleh para pelaku sejarah yang datang dari berbagai jaman. Atau dengan menggunakan logika yang sama, hal ini sama dengan perjalanan penulis ke masa lampau untuk mengumpulkan bahanbahan tulisannya.

Membayangkan hal seperti ini, untuk kita yang hidup di jaman serba materialistis seperti sekarang ini, tentulah bukan hal yang mudah. Kita ini semakin jauh dari semangat ataupun pengetahuan tentang spiritualisme, apalagi akar pendidikan kita lebih banyak berasal dari Barat yang memang sangat materialistis, sedangkan ilmu-ilmu spiritualisme yang digunakan oleh penulis, justru berasal dari akar ilmu ghoib keislaman. Bahkan buat mereka yang sudah mempelajari ilmu ghoib dalam beberapa tahunpun, kemampuan penulis seperti ini, tetap sangat-sangat mencengangkan dan mengagumkan.

Memanggil “ruh”, sudah umum diketahui, walaupun untuk beberapa kelompok masyarakat hal inipun tetap baru dalam tahapan teoritis, tetapi memanggil para tokoh sejarah, yang berpredikat Raja dan Ratu – bukan lagi peringkat Embah atau Eyang, yang tentunya sangat berilmu dan sakti-sakti, tentu hanya bisa dilakukan oleh mereka yang mempunyai kemampuan yang lebih mumpuni dari mereka. Sehingga para tokoh bisa dipaksa untuk datang. Meminta mereka bercerita, kemudian mengkonfirmasikan seluruh ceritanya, sehingga menjadi masuk akal dan tidak bertolak belakang.

Jadi sangat jelas buku ini merupakan suatu hasil karya dari orang yang mempunyai ilmu yang sangat-sangat luar biasa. Penulis, bukan saja merupakan tokoh utama spiritualisme Islam, tetapi terlebih adalah seorang Guru Besar yang mempunyai murid jutaan orang yang tersebar di seluruh Nusantara, maupun bagian dunia lainnya. Sehingga apa yang dituliskannya di dalam buku ini menjadi sesuatu yang wajar saja bagi beliau. Buat kami yang membantu penulis, proses pembuatan buku ini benar-benar merupakan pengalaman spiritual yang menarik. Penulis seringkali duduk bersama kami di depan komputer, sementara saya (ataupun teman lainnya yang membantu) menekan tuts keyboard komputer, penulis dengan sangat santainya “bercerita”. Ini benar-benar bercerita, seperti orang tua bercerita kepada anaknya sebelum tidur. Hanya saja yang diceritakan merupakan suatu seri kejadian yang sangat-sangat lengkap. Komplit dengan silsilah, tahun kejadian, serta latar belakang mengapa kejadian itu terjadi. Memang seringkali penulis terdiam sesaat, dan kamipun diam tidak berani bertanya apapun, karena kami tahu penulis sedang melakukan dialog atau komunikasi secara ghoib dengan pelaku sejarah. Seringkali kami juga merasakan “kehadiran” si pelaku sejarah. Tidak hanya dalam bentuk rasa atau sir, dimana bulu roma berdiri, tetapi juga seringkali dalam bentuk wujud bayangan-bayangan orang yang berada di sekitar kami. Mungkin tidak terbayangkan, penulis, bisa bercerita, dari pagi sampai tengah malam. Itu artinya lebih dari 18 jam sehari!!! Kami sudah kelenger, dan bisa bergantian beberapa orang untuk mengetikkan, sementara beliau tetap bersemangat dan terus bercerita. Dan proses penulisan ini berjalan lebih dari setahun, dengan intensitas seperti itu. Luar biasa!!!

Jujur saja, kami sangat senang dan antusias mendengarkan cerita penulis, karena apa yang kami dengar adalah hal yang baru. Bukankah ini adalah terbukanya tabir masa lampau? Dan kami adalah orang kedua yang tahu setelah beliau. Kami serasa pergi sendiri ke masa lampau. Pada saat penulis menceritakan kisah Putra Mahkota Raja Tarumanegara (Pangeran Jaya Rangkala) yang bersembunyi di kolong rumah menunggu kekasihnya (Nyi Ranjali), seakan kamilah yang berada di kolong rumah dengan penuh harap dan kecemasan. Pada saat kisah Nyi Blorong selesai ditulis, kami semua sangat prihatin dan ikut sedih dengan perjalanan hidupnya yang penuh penderitaan. Simpati kami, kami berikan kepada Dewi Anggista dan Pangeran Saka Waskita, saat saudara-saudara tuanya memusuhi dan merendahkan mereka. Kami ikut sedih saat Pangeran Mada Setra tidak direstui ayahnya, Prabu Langgatamaran, untuk menikah dengan Putri Raban. Betapa tidak sedih bila mereka dikutuk tidak punya anak, dan harus menunggu hampir 400 tahun lebih untuk punya anak. Itupun mereka sudah dalam wujud ruh, sehingga anaknya harus dititipkan kepada sepasang petani, karena tidak mungkin sepasang ruh mengasuh anak bayi manusia. Kami juga jengkel dengan Prabu Lawaka Dangga, adik dari Prabu Sedah Renggana, yang menyebabkan pertempuran dengan Prabu Kian Santang, anak Prabu Sedah Renggana. Bahkan kamipun “bersimpati” dengan beberapa tokoh hitam dalam buku ini. Sanghyang Jagad Pramundita menjadi jahat karena orang tuanya dibunuh secara kejam. Ki Danggili (tokoh awal pesugihan Banggul) berubah menjadi jahat karena keluarganya dibantai dan dihinakan.

Kisah dalam buku ini memang sangat “menghanyutkan”. Kami kecewa dan sedih dengan hancurnya Kerajaan Kutai maupun Kerajaan Tarumanegara. Betapapun, bagaimanapun kondisi
kelakuan mereka saat hidup, mereka adalah nenek moyang kita. Kami bisa hidup sekarang karena mereka pernah ada. Rasanya tidak pantas kami menghakimi apalagi menyalahkan pilihan hidup mereka, sementara kami tahu latar belakang pilihan mereka. Kami hanya bisa maklum dan mencoba mengerti apapun pilihan mereka. Siapa yang bilang kami akan lebih baik dari mereka, bila kami menghadapi kejadian dan pilihan yang sama? Bukankah itu hakikat dari sejarah? Kita manusia harus belajar dari kesalahan manusia lainnya, yang mungkin saja mereka
justru orang tua, nenek atau bapak moyang kita. Kami merasa pesan itulah yang ingin disampaikan oleh penulis, agar manusia sekarang belajar dari manusia masa lampau. Bukankah kita bisa menghindari perbuatan jelek bila kita tahu mana yang jelek dan mana yang baik? Bukankah sebelum kita tahu kita mau pergi kemana, kita harus tahu lebih dahulu kita ini berasal dari mana? Buat apa kita selalu bertengkar, bukankah kita ini sebenarnya berasal dari satu nenek moyang. Kita ini masih satu darah? Bukankah masa depan itu merupakan bagian dari masa lampau? Kami yakin para pembaca akan merasakan apa yang kami rasakan, setelah membaca seluruh 1400 halaman lebih buku ini. Kami paham bahwa tidaklah mudah untuk meyakini dan menerima seutuhnya bahwa buku ini adalah buku sejarah. Bahwa buku ini menceritakan fakta dan kejadian sesungguhnya. Kalau memang anda tidak berpendapat seperti itu, tak apa. Mari kita lupakan sisi sejarahnya. Tetapi saya yakin satu hal, bahwa buku ini adalah buku yang sangat menarik untuk dibaca. Saya sudah mengeditnya berkali-kali; saya sudah membacanya lebih dari 10 kali, akan tetapi tetap saja saya sangat senang membacanya lagi.

Ada banyak kisah terputus yang belum tuntas diceritakan dalam Buku Babad Misteri Kabut Caringin Kurung ini. Misalnya tentang kehidupan Prabu Sedah Renggana maupun Prabu Kian
Santang, yang hanya diceritakan sedikit saja. Begitu juga perihal kelanjutan Kerajaan Caringin Kurung, mengapa ujungnya harus dipimpin oleh seorang wanita, Nyimas Dewi Saraswati, sebagai Raja Caringin Kurung ke-XIII.

Seperti juga anda, pembaca, kamipun sangat berharap penulis, bersedia mengungkap seluruh kejadian sejarah bangsa ini. Agar semuanya menjadi jelas. Sebab misalnya sulit menerima kenyataan mengapa bangsa Belanda yang jumlahnya sedikit bisa-bisanya menguasai bangsa ini selama lebih dari 3,5 abad. Pasti ada sesuatu yang kita tidak tahu, sehingga bangsa ini mudah diadu domba oleh bangsa lain. Apa yang dituliskan oleh PENULIS , merupakan sesuatu yang sangat berharga bagi bangsa ini. Kita bisa tahu lebih jelas, siapa, mengapanya bangsa ini. Saya yakin buku ini akan tetap dibaca oleh anak cucu kita, mungkin sampai 100 atau 1000 tahun mendatang atau lebih. Bukankah mengetahui sejarah atau masa lampau itu berarti mengetahui siapa jati diri kita ini? Dan jika sudah mengetahui siapa jati diri kita, maka kitapun akan mengetahui siapa Tuhan kita dengan sebenar-benarnya.***

Pengantar oleh:
LISMAN SUMARDJANI, ir, MBA
Editor Penulisan Buku Selengkapnya...